Minggu, 21 Agustus 2011

VALUTA ASING DALAM PANDANGAN ISLAM

VALUTA ASING
Yang dimaksud dengan valuta asing adalah mata uang luar negeri seperti dolar Amerika, Poundsterling Inggris, Euro, dollar Australia, Ringgit Malaysia dan sebagainya. Apabila antara negara terjadi perdagangan internasional maka tiap negara membutuhkan valuta asing sebagai alat pembayaran luar negeri yang dalam dunia perdagangan disebut devisa. Misalnya eksportir Indonesia akan memperoleh devisa dari hasil ekspornya, sebaliknya importir Indonesia memerlukan devisa untuk mengimpor dari luar negeri.

Dengan demikian akan timbul penawaran dan perminataan di bursa valuta asing. setiap negara berwenang penuh menetapkan kurs uangnya masing-masing (kurs adalah perbandingan nilai uangnya terhadap mata uang asing) misalnya 1 dolar Amerika = Rp. 12.000. Namun kurs uang atau perbandingan nilai tukar setiap saat bisa berubah-ubah, tergantung pada kekuatan ekonomi negara masing-masing. Pencatatan kurs uang dan transaksi jual beli valuta asing diselenggarakan di Bursa Valuta Asing. Adanya permintaan dan penawaran inilah yang menimbulkan transaksi mata uang. Yang secara nyata hanyalah tukar-menukar mata uang yang berbeda nilai.

Valuta Asing Dalam Perspektif Islam
Prof. Drs. Masjfuk Zuhdi yang berjudul MASAIL FIQHIYAH; Kapita Selecta Hukum Islam, diperoleh bahwa Forex (Perdagangan Valas) diperbolehkan dalam hukum Islam.Perdagangan valuta asing timbul karena adanya perdagangan barang-barang kebutuhan/komoditi antar negara yang bersifat internasional. Perdagangan (Ekspor-Impor) ini tentu memerlukan alat bayar yaitu UANG yang masing-masing negara mempunyai ketentuan sendiri dan berbeda satu sama lainnya sesuai dengan penawaran dan permintaan diantara negara-negara tersebut sehingga timbul PERBANDINGAN NILAI MATA UANG antar negara.

Taqiyuddin an-Nabhani menyatakan bahwa jual beli mata uang atau pertukaran mata uang merupakan transaksi jual beli dalam bentuk finansial yang menurutnya mencakup:

1. Pembelian mata uang dengan mata uang yang serupa seperti pertukaran uang kertas danar baru Irak dengan kertas dinar lama.
2. Pertukaran mata uang dengan mata uang asing seperti pertukaran dalar dengan Pound Mesir.
3. Pembelian barang dengan uang tertentu serta pembelian mata uang tersebut dengan mata uang asing seperti membeli pesawat dengan dolar, serta pertukaran dolar dengan dinar Irak dalam suatu kesepakatan.
4. Penjualan barang dengan mata uang, misalnya dengan dolar Australia serta pertukaran dolar dengan dolar Australia.
5. Penjualan promis (surat perjanjian untuk membayar sejumlah uang) dengan mata uang tertentu.
6. Penjualan saham dalam perseroan tertentu dengan mata uang tertentu

Praktek valuta asing hanya terjadi dalam transaksi jual beli, di mana praktek ini diperbolehkan dam Islam berdasarkan firman Allah dalam surat al-Baqarah ayat 275: “Dan Allah menghalalkan jual-beli dan mengharamkan riba”.

Di samping firman Allah di atas, hadis Rasulullah juga mengatakan bahwa: “Janganlah engkau menjual emas dengan emas, kecuali seimbang,dan jangan pula menjual perak dengan perak kecuali seimbang. Juallah emas dengan perak atau perak dengan emas sesuka kalian”. (HR. Bukhari).

“Nabi melarang menjual perak dengan perak, emas dengan emas, kecuali seimbang. Dan Nabi memerintahkan untuk menjual emas dengann perak sesuka kami, dan menjual perak dengan emas sesuka kami”.

“Kami telah diperintahkan untuk membeli perak dengan emas sesuka kami dan membeli emas dengan perak sesuka kami. Abu Bakrah berkata: beliau (Rasulullah) ditanya oleh seorang laki-laki, lalu beliau menjawab, Harus tunai (cash). Kemudian Abi Bakrah berkata, Demikianlah yang aku dengar”.

Dari beberapa Hadist di atas dipahami bahwa hadist pertama dan kedua merupakan dalil tentang diperbolehkannya valuta asing serta tidak boleh adanya penambahan antara suatu barang yang sejenis (emas dengan emas atau perak dengan perak), karena kelebihan antara dua barang yang sejenis tersebut merupakan riba al-fadl yang jelas-jelas dilarang oleh Islam. Sedangkan hadist ketiga, selain bisa dijadikan dasar diperbolehkannya valuta asing, juga mengisyaratkan bahwa kegiatan jual beli tersebut harus dalam bentuk tunai, yaitu untuk menghindari terjadinya riba nasi’ah.

Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa jual beli mata uang (valuta asing) itu harus dilakukan sama-sama tunai serta tidak melebihkan antara suatu barang dengan barang yang lain dalam mata uang yang sejenis. Begitu juga pertukaran antara dua jenis mata uang yang berbeda, hukumnya mubah. Bahkan tidak ada syarat harus sama atau saling melebihkan, namun hanya disyaratkan tunai dan barangnya sama-sama ada.

Referensi :
- An-Nabhani, Taqiyuddin, an-Nizham al-Iqtishadi fi Al-Islam, (Beirut : Darul Ummah), Cetakan VI, 2004
- Syahatah, Husein & Fayyadh, Athiyah, Bursa Efek : Tuntunan Islam dalam Transaksi di Pasar Modal (Adh-Dhawabit Al-Syar'iyah li At-Ta'amul fii Suuq Al-Awraq Al-Maliyah), Penerjemah A. Syakur, (Surabaya : Pustaka Progressif), 2004
- As-Salus, Ali Ahmad, Mausu'ah Al-Qadhaya al-Fiqhiyah al-Mu'ashirah wa al-Iqtishad al-Islami, (Qatar : Daruts Tsaqafah), 2006
- Hasan, M. Ali, Masail Fiqhiyah : Zakat, Pajak, Asuransi, dan Lembaga Keuangan, (Jakarta : PT RajaGrafindo Persada), 1996
- Junaedi, Pasar Modal Dalam Pandangan Hukum Islam, (Jakarta : Kalam Mulia), 1990
- As-Sabatin, Yusuf Ahmad Mahmud, Al-Buyu’ Al-Qadimah wa al-Mu’ashirah wa Al-Burshat al-Mahalliyyah wa Ad-Duwaliyyah, (Beirut : Darul Bayariq), 2002
- al-Jawi ,KH. M. Shiddiq, Jual Beli Saham Dalam Pandangan Islam, http://www. The house of Khilafah1924_org, 09 Maret 2008
- Siahaan, Hinsa Pardomuan & Manurung, Adler Haymans, Aktiva Derivatif : Pasar Uang, Pasar Modal, Pasar Komoditi, dan Indeks (Jakarta : Elex Media Komputindo), 2006

Selasa, 16 Agustus 2011

Kata-kata Mutiara dari Bung Karno





1. “Berikan aku 1000 orang tua, niscaya akan kucabut semeru dari akarnya, berikan aku 1 pemuda, niscaya akan kuguncangkan dunia” .

2. “Tidak seorang pun yang menghitung-hitung: berapa untung yang kudapat nanti dari Republik ini, jikalau aku berjuang dan berkorban untuk mempertahankannya”. (Pidato HUT Proklamasi 1956 Bung Karno).

3. “Jadikan deritaku ini sebagai kesaksian, bahwa kekuasaan seorang Presiden sekalipun ada batasnya. Karena kekuasaan yang langgeng hanyalah kekuasaan rakyat. Dan di atas segalanya adalah kekuasaan Tuhan Yang Maha Esa.”

4. “Apabila di dalam diri seseorang masih ada rasa malu dan takut untuk berbuat suatu kebaikan, maka jaminan bagi orang tersebut adalah tidak akan bertemunya ia dengan kemajuan selangkah pun”.

5. “Bangsa yang besar adalah bangsa yang menghormati jasa pahlawannya.” (Pidato Hari Pahlawan 10 Nop.1961).

6. “Perjuanganku lebih mudah karena mengusir penjajah, tapi perjuanganmu akan lebih sulit karena melawan bangsamu sendiri.”

7. “Bangsa yang tidak percaya kepada kekuatan dirinya sebagai suatu bangsa, tidak dapat berdiri sebagai suatu bangsa yang merdeka.” (Pidato HUT Proklamasi 1963 Bung Karno).

8. “……….Bangunlah suatu dunia di mana semua bangsa hidup dalam damai dan persaudaraan……” (Bung Karno).

9. “Kita belum hidup dalam sinar bulan purnama, kita masih hidup di masa pancaroba, tetaplah bersemangat elang rajawali “. (Pidato HUT Proklamasi, 1949 Soekarno).

10. “Janganlah mengira kita semua sudah cukup berjasa dengan segi tiga warna. Selama masih ada ratap tangis di gubuk-gubuk pekerjaan kita belum selesai! Berjuanglah terus dengan mengucurkan sebanyak-banyak keringat.” (Pidato HUT Proklamasi, 1950 Bung Karno).

11. “Firman Tuhan inilah gitaku, Firman Tuhan inilah harus menjadi Gitamu : “Innallahu la yu ghoiyiru ma bikaumin, hatta yu ghoiyiru ma biamfusihim”. ”Tuhan tidak merubah nasib sesuatu bangsa sebelum bangsa itu merubah nasibnya” (Pidato HUT Proklamasi, 1964 Bung Karno).

12. “Janganlah melihat ke masa depan dengan mata buta! Masa yang lampau adalah berguna sekali untuk menjadi kaca bengala dari pada masa yang akan datang.” (Pidato HUT Proklamasi 1966, Soekarno).

13. “Apakah Kelemahan kita: Kelemahan kita ialah, kita kurang percaya diri kita sebagai bangsa, sehingga kita menjadi bangsa penjiplak luar negeri, kurang mempercayai satu sama lain, padahal kita ini asalnya adalah Rakyat Gotong Royong” (Pidato HUT Proklamasi, 1966 Bung Karno).

14. “Aku Lebih suka lukisan Samudra yang bergelombangnya memukul, mengebu-gebu, dari pada lukisan sawah yang adem ayem tentrem, “Kadyo siniram wayu sewindu lawase” (Pidato HUT Proklamasi 1964 Bung Karno).

15. “Laki-laki dan perempuan adalah sebagai dua sayapnya seekor burung. Jika dua sayap sama kuatnya, maka terbanglah burung itu sampai ke puncak yang setinggi-tingginya; jika patah satu dari pada dua sayap itu, maka tak dapatlah terbang burung itu sama sekali.” ( Sarinah, hlm 17/18 Bung Karno)

Rabu, 10 Agustus 2011

perjuangan salah satu dari jutaan warga NKRI


kalo bisa bawa banyak
kenapa harus sedikit.....

perjuangan salah satu dari jutaan warga NKRI
untuk menuju diri n keluarga menjadi lebih baik
agar anak2 bisa hidup layak
layak secara ekonomi
layak pola hidup
layak pendidikan
layak menu dapur
layak dalam bergaul...
layak jiwa n spiritualnya

kadang kita tidak mengerti
kita berjuang memperjuangkan diri sendiri
bila peeetani dihianati oleh harga jatuh dikala panen
bila peternak dihianati disaat mengunduh
bila pegawai dihianati oleh harga pasar

sementara kebutuhan yang lain merangkat naik

punya daya jual
namun kehilangan daya beli....

Rabu, 03 Agustus 2011

Download Gratis RPP dan Silabus PAI Berkarakter SD Terbaru Kelas 1 2 3 4 5 6 Semester satu dua Genap Ganjil 2011/2012


RPP dan PAI Berkarakter SD - Silabus PAI Berkarakter SD. Untuk dijadikan contoh rpp berkarakter PAI Pendidikan Agama Islam SD sepertinya RPP dan Silabus PAI berkarakter SD ini sudah cukup membantu atau boleh saya katakan sudah lebih membantu eheheh

Dalam Silabus dan RPP PAI Berkarakter SD ini saya berikan dari kelas 1 2 3 4 5 6 (lengkap eheheh). Silakan anda download rpp dan silabus pai berkarakter sd/minya

Kelas Satu semester satu dan dua
RPP PAI Berkarakter SD Kelas 1 semester satu
RPP PAI Berkarakter SD Kelas 1 semester dua
Silabus PAI Berkarakter SD Kelas 1 Semester Satu
Silabus PAI Berkarakter SD Kelas 1 Semester Dua

Kelas Dua semester satu dan dua
RPP PAI Berkarakter SD Kelas II semester satu
RPP PAI Berkarakter SD Kelas II semester dua
Silabus PAI Berkarakter SD Kelas 2 Semester Satu
Silabus PAI Berkarakter SD Kelas 2 Semester Dua

Kelas Tiga semester satu dan dua
RPP PAI Berkarakter SD Kelas 3 sms Satu
RPP PAI Berkarakter SD Kelas 3 semester dua
Silabus PAI Berkarakter SD Kelas 3 Semester Satu
Silabus PAI Berkarakter SD Kelas 3 Semester Dua

Kelas Empat semester satu dan dua
RPP PAI Berkarakter SD Kelas IV semester satu
RPP PAI Berkarakter SD Kelas IV semester dua
Silabus PAI Berkarakter SD Kelas 4 Semester Satu
Silabus PAI Berkarakter SD Kelas 4 Semester Dua

Kelas Lima semester satu dan dua
RPP PAI Berkarakter SD Kelas V semester satu
RPP PAI Berkarakter SD Kelas V semester dua
Silabus PAI Berkarakter SD Kelas 5 Semester Satu
Silabus PAI Berkarakter SD Kelas 5 Semester Dua

Kelas Enam semester satu dan dua
RPP PAI Berkarakter SD Kelas 6 semester satu
RPP PAI Berkarakter SD Kelas 6 semester dua
Silabus PAI Berkarakter SD Kelas 6 Semester Satu
Silabus PAI Berkarakter SD Kelas 6 Semester Dua

Semoga bermanfaat....

http://aadesanjaya.blogspot.com

Kamis, 30 Juni 2011

Cara Mengatasi Error Pada Printer Canon MP 258

Berikut adalah cara mereset printer Canon MP 258 serta software canon resetternya. 

Indikasi awal :
Ketika printer MP258 dinyalakan akan menunjukkan error P 07 di LCD panelnya.

Cara Resetter MP 258 Canon Terbaru dan Lolos Uji :

1. Printer dalam keadaan mati dan kabel listrik terpasang.
2. Tekan Tombol STOP/RESET dan tahan, kemudian tekan tombol POWER dan tahan.
3. Tombol POWER masih ditekan, lepas tombol STOP/RESET, kemudian tekan tombol STOP/RESET 2 x dalam keadaan tombol power masih ditekan.
4. Lepas kedua tombol secara bersamaan.
5. Printer akan berproses beberapa saat (agak lama), kemudian LCD Panel akan menunjukkan angka NOL (0)
6. Komputer akan mendeteksi DEVICE BARU, Abaikan saja .....
7. Keadaan ini menunjukkan printer MP258 dalam keadaan SERVICE MODE dan siap direset.

DOWNLOAD PROGRAM RESETTER MP258 DI SINI

1. Exctract File Resetter MP258.
2. Siapkan 2 kertas di printer (ini untuk print pada waktu proses reset)
3. Jalankan program Resetter MP258.


4. Klik "MAIN", maka printer akan berproses, kemudian MP258 akan print satu halaman dengan tulisan " D=000.0 "



5. Klik " EEPROM Clear ".
6. Kemudian klik " EEPROM ", dan printer akan print hasil Resetter MP258. Salah satu barisnya tulisannya sbb:
"TPAGE(TTL=00000 COPY=00000)"



7. Matikan Printer dengan menekan tombol POWER.
8. Selesai...


BILA TERJADI PESAN Error E13 MP258 Bacalah petunjuk di bawah ini :

Indikasi awal:
Ketika printer dinyalakan LCD panel menunjukkan angka 1 dan kelihatan OK, tapi setelah di perintah print, maka akan muncul error E13 pada MP258 ini. Berikut gambar yg tampil di layar monitor :



Cara Mengatasi Error E13 MP258 :


1. Jika tampil error E13 dengan gambar diatas, berarti catrid warna membutuhkan reset (mengalami runout).

2. Caranya : tekan tombol STOP/RESET agak lama sampai LCD panel berputar, kemudian lepaskan.

3. Jika muncul error lagi E13, berarti catridge hitam juga butuh direset (mengalami runout), dan gambarnya adalah sbb :



4. Caranya sama : tekan tombol STOP/RESET agak lama sampai LCD panel berputar, kemudian lepaskan.

5. Selesai, printer MP258 yg error E13 akan normal kembali.


[ekohasan.blogspot.com]

Pengumuman SNMPTN 2011 Bisa Diakses Rabu Malam



Proses seleksi jalur ujian tertulis dan ujian keterampilan Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN) 2011 telah selesai dilaksanakan. Direktur Jenderal Pendidikan Tinggi Kementerian Pendidikan Nasional (Dirjen Dikti Kemdiknas) Djoko Santoso menyampaikan, dari sebanyak 540.953 peserta SNMPTN yang dinyatakan diterima sebanyak 118.233 peserta.

Rinciannya, 56.856 peserta kelompok IPA dan 61.377 kelompok IPS. Menurutnya, jumlah pendaftar pada tahun ini meningkat dibandingkan tahun lalu 447.201 peserta.

"Ada kenaikan pendaftar sebanyak 20,96 persen," terang Djoko saat konferensi pers pengumuman SNMPTN 2011 di Gedung Pendidikan Tinggi (Dikti) Kemdiknas, Jakarta, Selasa (28/6).

Djoko mengatakan, jumlah total yang diterima meningkat dibandingkan tahun lalu yang sebanyak 92.511. Daya tampung juga meningkat dari 96.684 kursi pada tahun lalu menjadi 119.041 kursi pada tahun ini.
Pada tahun ini, lanjut Djoko, terdapat sebanyak 808 bangku kosong. Jumlah ini menurun drastis dibandingkan tahun lalu sebanyak 4.173 kursi kosong. "Belum terisi karena yang kualified tidak masuk di situ atau memang jumlah pendaftarnya tidak banyak dan tidak terisi dari jumlah porsi yang ada," jelasnya.

Pengumuman hasil seleksi secara resmi pada 29 Juni 2011 pukul 19.00 WIB dan dapat diakses melalui laman www.snmptn.ac.id,www.ui.ac.id, www.itb.ac.id,www.undip.ac.id, dan www.its.ac.id. Sementara pengumuman melalui media cetak pada 30 Juni 2011.

Ketua Panitia SNMPTN, Herry Suhardiyanto menyampaikan, terdapat sebanyak 154.954 atau 28,64 persen peserta yang memiliki nilai di atas rata-rata nasional, tetapi tidak lolos seleksi. Nilai rerata untuk kelompok IPA 56,2, sedangkan untuk kelompok IPS 53,2. "Banyak anak pintar yang nilainya di atas rata-rata, tetapi tidak diterima," katanya.

Herry mengatakan, para peserta yang memiliki nilai tinggi, tetapi tidak lolos tersebut dikarenakan memilih program studi yang tingkat persaingannya tinggi. Dia menyebutkan, ada peserta yang meraih nilai 90 namun tidak lolos, tetapi ada juga diterima dengan nilai 30. "Ini kompetisi nasional dengan mekanisme perebutan tempat," ujarnya.

Ketua Majelis Rektor Perguruan Tinggi Negeri (MRPTNI) Musliar Kasim menyampaikan, daya tampung pada jalur ujian tertulis sudah termasuk sisa kursi dari jalur undangan. Dia mengatakan, penambahan kouta ini sekaligus untuk memenuhi target 60 persen penerimaan mahasiswa melalui seleksi nasional. "Kita sudah sampaikan kepada para rektor untuk comply dengan Permendiknas Nomor 34/2010," katanya.

Menurut peraturan tersebut, perguruan tinggi dapat menjaring paling banyak 40 persen mahasiswa baru pada setiap program studi melalui pola penerimaan mahasiswa baru secara mandiri. Para peserta yang belum lolos SNMPTN masih memiliki peluang untuk mengikuti seleksi masuk PTN melalui jalur mandiri, yang dilaksanakan setelah SNMPTN. (jpnn)

Rabu, 15 Juni 2011

Dinihari Ini Gerhana Bulan Total Terlama Sepanjang Sejarah

Gerhana bulan total pada Kamis (16/6) pagi ini bertepatan 14 Rajab 1432 H, menurut para ahli, gerhana bulan terlama sepanjang sejarah, yakni mencapai 100 menit. Peneliti astronomi dan astrofisika Lembaga Penerbangan dan Antariksa Nasional (Lapan), Thomas Djamaluddin, memperkirakan peristiwa ini berpeluang menjadi salah satu gerhana bulan total terlama sepanjang sejarah. “Lamanya saat total sekitar 100 menit karena posisi bulan nanti dekat dengan pusat bayangan bumi,” ujar Thomas.


Ia menjelaskan, lama gerhana bulan total memang bergantung; pertama, jarak lintasan bulan terhadap pusat bayangan bumi, dan kedua, jarak bulan terhadap bumi.

Secara umum, kata Thomas, tidak ada dampak signifikan dari gerhana bulan tersebut. Salah satu yang mungkin akan menarik perhatian adalah kemungkinan pasang air laut maksimum. “Hal tersebut terjadi karna posisi bumi, bulan, dan matahari hampir berbentuk garis lurus. Efek gabungan ketiganya adalah pasang maksimum,” ujarnya.

Gerhana bulan total nanti bisa dilihat di seluruh wilayah Indonesia tanpa terkecuali. Hanya saja khusus untuk masyarakat yang tinggal di wilayah Papua tidak akan bisa melihat fase akhir dari gerhana bulan total karena saat itu sudah pagi. “Namun dari wilayah Indonesia barat hingga tengah akan bisa menyaksikan seluruh fase dari gerhana tersebut,” kata Thomas.

Sebagai mana diberitakan Pos Kota Online, masyarakat Indonesia dapat menyaksikan fenomena alam berupa gerhana bulan total (GBT) sekitar pukul 01:22 sampai dengan 05.30 Waktu Indonesia Barat (WIB). Masyarakat dapat menyaksikan gerhana cukup lama karena diperkirakan akan memakan waktu cukup lama. ” Puncak gerhana itu sendiri diprediksi akan terjadi tepat pukul 02.22 sampai dengan pukul 04.30,” kata Pengamat Bintang Observatorium Bosscha, Lembang, Kabupaten Bandung Barat, Evan Irawan Akbar.

Dia menegaskan, gerhana bulan total ini terjadi ketika bulan, bumi dan matahari berada pada satu garis lurus.

Meski fenomena ini terjadi setiap tahun, namun beberapa di antaranya tidak bisa disaksikan di tempat-tempat tertentu. Gerhana bulan total yang akan terjadi 16 Juni pada hampir semua wilayah di Indonesia dapat mengamatinya. “Ada beberapa bagian yang tidak tidak mengalami seluruh fase gerhana. Hanya pada prinsipnya kita bisa melihat secara jelas.”

Ketika gerhana ini memasuki puncaknya, demikian Evan, kondisi bulan akan benar-benar tertutup dan masyarakat akan melihat latar belakang bulan yang bernuansa kemerah-merahan. Warna tersebut, lanjut dia, terjadi akibat pembiasan cahaya matahari ketika menembus atmosfer bumi. “ Melalui fenomena yang luar biasa tersebut kita dapat melihat kualitas atmosfer bumi saat ini. Gerhana nanti sangat menakjubkan.”
Sejumlah ulama di Jakarta mengimbau umat Islam untuk menunaikan ibadah salat sunnah gerhana bulan. Hukumnya wajib dilaksanakan oleh umat Islam yang beriman. “Tunaikan salat sunnah gerhana bulan. Hukumnya sunnah muakkad,” kata Drs.H.Masyhuril Khamis, Ketua Pengurus Besar Aljam`iyatul Washliyah (PB Al Washliyah).

Kontak awal gerhana pukul 01:22:18 Wib dan kontak akhir gerhana pukul 05:02:36 Wib dan Salat Gerhana pukul 03:00 Wib, dilanjutkan khutbah, pengumpulan dan pembagian sadeqah.

copas dari : www.poskota.co.id

Download Gratis Buku PAI BP Kurikulum Merdeka

Download Gratis Buku Pendidikan Agama Islam dan Budi Pekerti (PAI BP) Kurikulum Merdeka melalui laman Sitem Informasi Perbukuan Indonesia (...