Selasa, 29 Januari 2013

Kisi-kisi USBN PAI SD/SMP/SMA/SMK 2013

Mapel PAI pada SD/SMP/SMA/SMK sudah 4 tahun masuk program Ujian Sekolah Berstandar Nasional (USBN), yakni sejak tahun pelajaran 2008/2009 sampai  dengan 2011/2012. Jadi, tahun pelajaran 2012/2013 ini merupakan tahun ke-5 mapel PAI masuk USBN.

Untuk mengunduh kisi-kisi, silakan klik tautan berikut:

Semoga bermanfaat dan dirahmati Allah SWT.

Sabtu, 29 Desember 2012

Cara Meningkatkan Produksi Padi Organik



1. Pemilihan Benih

Benih adalah termasuk kunci utama yang menentukan keberhasilan usaha tani. Oleh karena itu perlu dilakukan pemilihan benih bermutu dengan metode cepat dan mudah sebagai berikut:
a. Masukkan air bersih 2 – 10 L ke dalam wadah.
b. Masukkan telur ayam atau itik tanpa dipecah ke dalam air.
c. Masukkan garam dapur berlahan-lahan dan diaduk hingga larut. Hentikan penambahan garam ketika telur tersebut sudah naik ke permukaan air.
d. Masukkan benih ke dalam air larutan bergaram. Benih yang mengambang di permukaan air diambil / tidak digunakan.
e. Ambil benih yang tenggelam dan bersihkan dengan air bersih sampai hilang rasa garamnya. Buang airnya sampai tuntas.
f. Rendam benih dengan PHEFOC selama 15 menit lalu tiriskan sampai kering.
g. Rendam benih dengan Larutan SOT selama 24 jam.
h. Tiriskan/Diperam terlebih dahulu selama satu hari satu malam. Yaitu dikering-anginkan dalam wadah yang dilapisi dengan kertas tissue, Koran, atau daun pisang.

Pemeraman dimaksudkan agar benih tumbuh seragam.
Benih yang baik untuk disemai/ disebar adalah ketika belum tumbuh akar dan sudah terdapat bintik-bintik pada lembaga/ embrio.
Kebutuhan benih padi per hektar : 7-10 Kg benih.(dengan cara konvensional bisa sampai 20 Kg/Ha).

2. Persemaian
a. Lahan persemaian diolah sebagaimana biasa hanya saja ditambah dengan disiraman air yang dicampur SOT. Ukuran 4-8 tutup Bio Organik SOT HCS untuk 15 Liter. Air. Lebih baik jika tanah yang disiram dalam keadaan kering / tidak tergenang air. .
b. Lahan bedengan persemaian sebaiknya diberi pembatas bambu atau kayu.
c. Masa persemaian tidak lebih dari 14 hari.
d. Setelah dicabut dan ditali masukkan ke dalam bak air yang telah dicampur dengan SOT atau ditaruh di atas tanah yang digenangi air yang sudah dicampur dengan SOT agar akar bibit padi terkena air campuran SOT sehingga setelah ditanam tidak mengalami stress atau layu.. Yakni sekali ditanam langsung bisa hidup.

3.   Pengolahan Lahan:
a. Sebelum dibajak, lakukan penyiangan sinar matahari selama 15 hari, agar sinar matahari bekerja mengangkat top soil (lapisan paling subur) pada tanah.
b. Bajak lahan sama dengan yang biasa dilakukan selama ini, lalu semprotkan PHEFOC merata ke permukaan tanah. Biarkan 1 hari lalu di LEP/digenangi air dan biarkan selama 14 hari.
c. Setelah dibrujul pertama / sebelum pengolahan lahan terakhir (sebelum digaru), taburkan BOKASHI. Sehari sebelum tanam siram dengan air campuran SOT sampai merata (menggunakan gembor atau disemprot). Ukuran 7-8 tutup botol Bio Organik dicampurkan dengan 15 liter air.
d. Pada petakan lahan dibuatkan saluran air (got/kanal) dengan jarak 3 meter utamanya tepi kanan – kiri, kedalaman 20 cm - 30 cm untuk memperlancar sirkulasi air.


(1)     Cara buat kompos
Pupuk kandang yang sudah gembur, bekas gergajian kayu selain kayu jati atau sekam padi dan SOT. Pupuk kadang dicampur dengan bekas gergajian kayu (bisa dicampur dengan daun-daunan atau sekam) 1:1 dan disiram dengan air larutan SOT (5-7 tutup botol SOT : 15 – 20 liter air dan tetes 100 cc (1 gelas kecil). Setelah dicampur merata dimasukkan ke dalam wadah yang tertutup rapat (angin tidak bisa masuk) selama 3 hari lalu buka/angin-anginkan sampai kondisi dingin lagi setelah mengalami proses pemanasan. Siap ditebarkan di lahan yang akan ditanami.

Tebarkan pada pagi hari sebelum jam 07.00 wib atau sore hari setelah jam 16.00 wib. 
Jika kotoran yang dipakai berasal dari Ternak yang belum menggunakan POLA HCS, maka kotoran harus di fermentasi dulu dengan PHEFOC selama 24 jam, dan dibutuhkan 2 ton Bokashi untuk 1 hektarnya.

Jika kotoran berasal dari Ternak yang telah menggunakan POLA HCS, maka kebutuhan per hektar hanya 8 kwintal Bokashi.

4.   Penanaman
a. Siapkan  Bibit tanaman padi F1.
b. Rendam dengan PHEFOCselama 15 menit lalu tiriskan sampai kering.
c. Setelah kering, rendam dengan larutan SOT selama 24 jam, tiriskan sampai kering, esoknya siap ditabur ke pembenihan.Setelah usia 14 hari, maka benih telah siap ditanam.
d.  Cara penanaman : akar semai dibenamkan pada tanah hingga kedalaman 1 cm-2 cm dengan posisi perakaran horizontal seperti huruf “L” untuk memperbanyak peranakan, mempercepat pertumbuhan dan perkembangan akar. Dengan ini tenaga tanam perlu ditraining / diajari lebih dulu.
e. Pengaturan jarak tanam: dilakukan dengan pola bujur sangkar dengan jarak tanam 25x25, 30x30, 40x40 (2) Jarak tanam yang efektif adalah 30x30.  Jarak tanaman akan sangat berpengaruh terhadap pertumbuhan dan perkembangan akar dan peranakan lebih produktif,  lebih meningkat karena persaingan oxygen, energy matahari dan nutrisi semakin berkurang.
5.   Pemupukan Berbasis Organik
1.             Pupuk utama lokal adalah memanfaatkan kompos jerami, pupuk kandang atau pupuk organic lainnya yang sekiranya mudah diperoleh.
2.             Penggunaan pupuk anorganik (Urea, NPK dll) dilakukan seperti biasa hanya saja untuk masa tanam pertama dikurangi 70% dari kebiasaannya, masa tanam ke dua dikurangi 80%, masa tanam ke tiga sampai tanaman ke enam dikurang 90%, dan pada tanaman ke tuju jika kondisi tanah sudah terlihat normal sudah bisa lepas dari pupuk anorganik (pupuk berkmia) 100%.
3.             Penggunan Suplemen Organik Tanam (SOT) selain disiramkan ke lahan seperti di atas juga disemprotkan dengan aturan:
Menggunakan ukuran 3-4 tutup botol HCS Bio Organik dilarutkan dengan 14 liter air.
Penyemprotan pertama ketika tanaman berumur 5 hari setelah tanam dan dilakukan tiga kali penyemprotan dengan jarak waktu 15 hari sekali.
Waktu penyemprotan: Lakukan penyemprotan sore hari di atas jam 16.00 wib atau pagi sebelum jam 07.00 wib.
Arahkan pada sisi bawah daun, karena mulut daun/stomata berada pada sisi bawah daun.
6.    Pengaturan Air
Tanaman padi bukanlah tanaman air, tetapi tanaman yang bertahan hidup dalam kondisi tergenang air. Agar dapat hidup dalam ekosistem basah, padi memerlukan energy yang besar untuk membentuk kantung udara (jaringan aerenchym). 
Hasil penelitian para ahli menunjukkan perkembangan dan pertumbuhan akar pada tanaman padi akan terhambat dengan kondisi penggenangan air. Selama periode tersebut sekitar 70% akar tanaman mengalami degradasi dan kematian. 
Perkembangan dan pertumbuhan tanaman padi paling baik adalah dalam kondisi tanah lembab (aerob) selama fase vegetative. 
Pengaturan tata udara tanah melalui pemberian air (lembab dan basah secara bergantian) akan meningkatkan keaneka-raganman dan peranan biota tanah dalam mendukung pertumbuhan dan perkembangan tanaman. Dengan rendemen air 30% sudah sangat ideal.
Oleh karena itu perlu sekali adanya pengaturan pengairan tanaman padi, 
sebagai berikut:
a.   Pada fase vegetatif awal pertahankan tanah dalam kondisi lembab.
b.   Pada umur 1-8 hari setelah tanam (hst) keadaan tanah sebaik-nya lembab supaya tata udara tanah tetap baik.
c.   Menjelang (hari ke 9-10 setelah tanam) air digenang 2-3 cm
d.  Pada umur 19-20 hst pemberian air dilakukan untuk memper-tahankan tanah tetap lembab. Kemudian untuk merangsang pertumbuhan akar biarkan tanah sampai retak-retak (tapi tanaman tetap segar).
e. Pada awal fase pembungaan lakukan penggenangan air sekitar 1-2 cm hingga padi masa susu (sekitar 25 hari sebelum panen).
f.    Pengeringan hingga panen.
g.  Pengendalian Hama Menggunakan Organic PHEFOC
 MENGATASI SEGALA JENIS HAMA TANAMAN / PADI
Untuk mengatasi kemungkinan serangan hama padi (Pestisida, Herbisida, Fungisida, dll,), PT HCS telah  mengembangkan Pengendali Hama Organik yang bisa diandalkan dan telah terbukti sangat ampuh untuk segala jenis hama. Aplikasi yang tepat akan dijelaskan pada saat training. 
PHEFOC mempunyai fungsi sebagai berikut :
· Membasmi wereng, serangga, ulat dan lain-lain.
· Memulihkan tanaman dari serangan SUNDEP
· Membasmi jamur tanaman, pada buah, batang dan daun.
· Membasmi gulma (benih rumput).
· Mempercepat pertumbuhan
· Memaksimalkan proses pembuahan 
PRODUKSI
Produktivitas tanaman padi dengan TP3BO sangat mengagumkan, meningkat sampai di atas 40%. Kenaikan produksi tersebut terjadi karena peningkatan jumlah anakan produktif 30-90 per rumpun, jumlah malai sekitar 40-60/rumpun, panjang malai dan jumlah gabah isi meningkat tajam. Selain itu padinya sudah organic.

dapatkan pelatihannya

Selasa, 25 Desember 2012

Kecerdasan Majemuk, Apakah Itu?

cerdas 
Kecerdasan majemuk multi menyatakan bahwa kecerdasan merupakan potensi biologis asli manusia dengan kemampuan khusus. Ada delapan tipe kecerdasan dalam Multiple Intelligences:

1) Cerdas Bahasa
Mengacu pada penggunaan efektif bahasa lisan atau tertulis dan  kemampuan bahasa. Siswa ini cenderung baik dalam tata bahasa, fonologi, bahasa, dikombinasikan dengan pembelajaran praktis dan kemampuan untuk menggunakannya dengan lancar. Siswa cerdas bahasa yang kuat seperti bermain dengan kata-kata, menikmati membaca, diskusi dan menulis.

2) Cerdas Matematik
Mengacu pada penggunaan efisien nomor dan kemampuan penalaran. Kecerdasan majemuk anak jenis ini mengandalkan penalaran atau menjelajahi ketika belajar. Mereka dapat belajar dengan baik melalui komputasi, menghitung, grafik, membandingkan dan mengklasifikasi.

3) Cerdas Spasial
Mengacu pada pengertian yang tepat tentang ruang,  visualisasi, dan kemampuan untuk menunjukkan perasaan. Para mahasiswa yang baik dengan warna, garis, bentuk, bentuk, ruang dan peka terhadap hubungan antara mereka, mereka juga memiliki kemampuan untuk dengan cepat menemukan arah.  Kegiatan berburu, bermain teka-teki, dan suka membayangkan atau berimajinasi. Mereka berpikir dalam gambar dan diagram. Mereka dapat belajar dengan baik melalui melukis, menggambar, menonton film, ilustrasi, pemetaan dan visualisasi.

4) Cerdas Fisik
Orang-orang yang mempunyai kecerdasan ini  pandai menggunakan seluruh tubuh untuk mengungkapkan pikiran dan perasaan. Mereka keahlian fisik khusus, seperti keseimbangan, koordinasi, kelincahan, kekuatan, fleksibilitas dan kecepatan, serta kemampuan taktis. Mereka suka sekali kegiatan di luar ruangan, anak-anak dengan kecerdasan majemuk gardner ini belajar melalui sensasi tubuh dan apat belajar dengan baik melalui pengalaman langsung, seperti drama, tari, dan bermain peran.

5) Cerdas Musik
Orang yang mempunyai kecerdasan musik mereka  mengacu pada deteksi, identifikasi, perubahan dan kemampuan untuk mengekspresikan musik. Kecerdasan ini mencakup ritme, pitch, melodi atau sensitivitas suara . Mereka biasanya punya suara yang bagus dan dapat dengan mudah mengidentifikasi apakah iramanya tepat. Mereka sangat sensitif, mampu bekerja sambil mendengarkan musik, mereka pandai memainkan alat musik dan dapat mengingat lagu baru dengan mudah. Orang-orang dengan kecerdasan ini berpikir melalui melodi  dan irama , mereka dapat belajar dengan baik melalui menulis, menyanyi, dan mengarang lagu lirik, improvisasi dan menulis jingle.

6) Cerdas Interpersonal
Orang dengan kecerdasan ini sadar dan mampu membedakan antara emosi orang lain, niat, motivasi dan kemampuan indrawi. Ini termasuk ekspresi wajah, suara dan gerakan kepekaan, untuk mengidentifikasi hubungan yang berbeda dengan sindiran – sindiran dan kemampuan untuk menyarankan tanggapan yang sesuai.

Mereka biasanya lebih memilih organisasi-organisasi dan berpartisipasi pada permainan olahraga olahraga kelompok seperti basket, dan sepak bola. Orang – orang ini merasa sangat nyaman di tengah keramaian, mereka biasanya para pemimpin kelompok. Anak-anak dalam kategori teori kecerdasan majemuk ini dapat belajar dengan baik melalui negosiasi, kerja kelompok, kegiatan tim, berdebat dan berbagi.

7) Cerdas intrapersonal
Orang yang cerdas secara intrapersonal lebih mengacu pada pengetahuan diri, dan mengukur pada kapasitas yang tepat untuk bertindak secara bijaksana. Mereka biasanya menyadari batin, emosi, niat, motivasi, temperamen, dan keinginan, serta kemampuan untuk disiplin diri, pengetahuan diri dan harga diri. Cerdas dan kesadaran diri yang kuat biasanya mampu mempertahankan buku harian atau kebiasaan tidur control diri, memahami kekuatan dan kelemahan; sering mundur untuk merencanakan tujuan hidup. Anak-anak dalam kategori ini belajar terbaik mendalam melalui refleksi diri, menulis jurnal, penelitian. Bagi mereka, lingkungan belajar yang ideal bagi mereka mungkin sendirian atau mandiri.

8 Cerdas Alam
Orang – orang ini  pandai mengamati alam, mengidentifikasi kapasitas fenomena alam, tetapi juga bisa berhubungan baik dengan alam. Mereka dapat belajar dengan baik melalui pengamatan, membandingkan, klasifikasi, menemukan tangan dan pengalaman dari alam.

Rabu, 19 Desember 2012

Dulu BUMN Dijual, Sekarang Dua BUMN Ini Beli Perusahaan Asing


Badan Usaha Milik Negara (BUMN) alias perusahaan-perusahan yang mayoritas sahamnya dikuasi negara seringkali dianggap sebagai sapi perah pemerintah. Kinerjanya digenjot untuk kepentingan negara.
Malah, sempat juga saham beberapa BUMN dijual ke pihak asing dengan alasan menutupi Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN) yang defisit, seperti pada zamannya Megawati.

Salah satu BUMN telekomunikasi, PT Indosat Tbk (ISAT), yang dijual ke asing pada waktu itu, juga salah satu anak usaha PT Telkom Indonesia Tbk (TLKM), yaitu Telkomsel.
Tapi itu sudah jadi cerita lama, lambat laun, BUMN yang sekarang di bawah Menteri BUMN Dahlan Iskan mulai bangkit dan bahkan bisa membeli perusahaan asing.
Baru-baru ini, ada dua perusahaan pelat merah yang mampu membeli saham perusahaan asing, yaitu PT Pertamina (Persero) dan PT Semen Gresik Tbk (SMGR).
Raksasa migas nasional itu sudah mengakuisisi ConocoPhilips Algeria Ltd, anak perusahaan ConocoPhilips yang menguasai Blok 405a senilai US$ 1,75 miliar. Lewat akuisisi, produksi minyak Pertamina bertambah 23.000 barel per hari.
Blok 405a berlokasi di Algeria, Aljazair. Blok ini terdiri dari 3 lapangan minyak utama, yaitu Menzel Lejmat North, Ourhoud, dan EMK. Di lapangan Menzel Lejmat North, ConocoPhilips Algeria menguasai 65% hak partisipasi dan sekaligus bertindak selaku operator, sementara itu hak partisipasi di lapangan Ourhoud 3,7% dan 16,9 % di lapangan EMK.
Sementara Semen Gresik resmi menguasai 70% saham perusahaan semen Vietnam yaitu Thang Long Cement, Selasa (18/12/2012) kemarin. Nilai akuisisinya sebesar US$ 335 juta atau sekitar Rp 3,1 triliun.
Penandatangan dilakukan di Geleximco Building, 36 Hoang Cau dong dan Hanoi. Jajaran direksi kedua perusahaan serta pejabat pemerintahan dan Dahlan juga ikut hadir. (detik/19/12/12)

Menjadi pemuda Muslim Jepang di tengah masyarakat materialis


Lelah dengan kehidupan materialis, para pemuda Jepang banyak yang memeluk Islam dan memulai hidup baru yang seimbang antara fisik dan rohani.

Adalah Masashi Nagano (28), satu di antara pemuda Jepang yang menemukan Islam di negeri yang sebagian besar penduduknya beragama Shinto dan Buddha.
Selama masa kanak-kanak, Nagano merasa enggan terhadap agama. Kemudian Nagano menjadi seorang Muslim pada tahun 2008, ketika ia sedang kuliah.
"Ini (Islam) hanyalah wahyu Ilahi," katanya, kepada Japan Times, pada Senin (17/12/2012).

Nagano tertarik pada Islam ketika ia membaca Al-Qur'an sebagai bagian dari studi antropologi dan saat itu ia mulai berbaur dengan umat Islam yang hidup di Jepang. Selain itu Nagano juga sering aktif berdiskusi lintas agama.
Sekarang, ia berusaha menjadi Muslim yang taat. Nagano berusaha menjalankan hidup dengan Al-Qur'an menjadi panduannya.

Meskipun status sebagai seorang warga Jepang yang memeluk Islam masih sangat jarang, Nagano nampak tenang menjadi Muslim di tengah mayoritas kafir.

Nagano mengatakan ia sangat suka dengan adab Islam yang menganjurkan untuk mengucapkan "Insya Allah" (jika Allah mengizinkan) ketika berniat melakukan sesuatu.

Sebagai seorang Muslim, Nagano ingin bermanfaat bagi masyarakat di sekitarnya, itulah yang membuat Nagano berpartisipasi dalam sebuah program pelatihan bagi orang-orang korban bencana dari berbagai agama yang ingin menyembuhkan sakit jiwanya.

Dia mengatakan bahwa aktivitasnya sebagai ahli perawatan mental adalah bagian dari sesuatu yang bisa dilakukan oleh Muslim di tengah masyarakat Jepang.

Namun, Nagano mengakui menjadi seorang Muslim yang taat di Jepang adalah sulit. Karena itu, ia ingin pindah ke tempat yang ia butuhkan.
"Saya merasa sulit sebagai seorang Muslim untuk tinggal di Jepang, tetapi Saya ingin pergi kemana saja yang Saya butuhkan," katanya.

Muslim asli Jepang lainnya Mimasaka Higuchi (76), mantan ketua Asosiasi Muslim Jepang, bercerita bagaimana ia menemukan Islam.
Mimasaka Higuchi
Higuchi mengucapkan syahadat pada 1963, meskipun kala itu ia memeluk Islam bukan melalui proses pencarian kebenaran.

Pada saat itu, setelah ia lulus dari universitas, ia belajar bahasa Arab dengan maksud untuk mengejar karir internasional. Higuchi mendapatkan kesempatan untuk studi di Mesir dalam program sarjana yang disponsori oleh pemerintah Mesir. Salah satu syaratnya harus seorang Muslim.

Higuchi lantas mengambil kesempatan ini, awalnya ia hanya Muslim sebatas identitas saja.
Setelah belajar di Universitas Al-Azhar di Kairo selama tiga tahun, Higuchi dipekerjakan oleh sebuah maskapai penerbangan Jepang dan tinggal di Timur Tengah selama 10 tahun.

Meskipun awalnya ia memeluk Islam demi mendapatkan kesempatan belajar bahasa Arab, namun keyakinannya terhadap Islam terus tumbuh di dalam hatinya.

Higuchi menemukan bahwa Islam adalah agama yang mudah, tidak mempersulit umatnya. Salah satu contohnya, kata Higuchi, ketika seorang Muslim sedang berada dalam perjalanan menggunakan kendaraan kemudian datang waktu shalat, ia bisa melaksanakan shalat di kendaraan tersebut atau menundanya dan menggabungkannya pada waktu shalat berikutnya.

Higuchi menekankan bahwa dalam Islam seseorang tetap bisa menjadi religius dan tetap bekerja. Higuchi juga mengagumi bahwa Islam adalah agama pemaaf.

"Islam adalah agama pemaaf, sehingga yang penting adalah untuk melakukan taubat dan melakukan pendekatan (amal kebaikan) yang seimbang," katanya.

Jepang, saat ini adalah rumah bagi sekitar 120.000 Muslim, di antara hampir 127 juta penduduk. Banyak di antaranya para wanita Jepang yang memeluk Islam setelah menikah dengan pria Muslim. (arrahmah.com)

Rabu, 21 November 2012

Redenominasi Rupiah Masuk Prolegnas BI 2013

Upaya pemerintah untuk memangkas angka nol pada mata uang rupiah telah diajukan pada Bank Indonesia. Rencana ini, sudah masuk ke dalam Program Legislasi Nasional (Prolegnas) 2013.

"Kabar terakhir ini sudah masuk ke prolegnas 2013," ujar Direktur Eksekutif Depertemen Riset Ekonomi dan Kebijakan Moneter BI Perry Warjiyo, di Hotel Kempinski, Jakarta, Rabu (21/11/2012).

Menurut dia, ada beberapa faktor yang harus dipertimbangkan, seperti aspek legalitas. "Kalau sudah masuk prolegnas kan sudah masuk proses RUU redenominasi. Dengan ini, maka langkah selanjutnya adalah bagaimana sosialisasi, edukasi dan penjelasan kepada publik mengenai redenominasi," ungkapnya.

Dia menambahkan, mengatakan nantinya pemerintah dan BI akan membentuk Komite nasional untuk melakukan sosialisasi redenominasi. Menurutnya, ini dilakukan agar prgram redenominasi dapat ditangani dengan baik.



"Kita sudah bahas sejak lama, kita sudah lakukan studi dari berbagai negara, naskah akademis sudah kita susun dan semua sudah lengkap bahkan langkah-langkah program untuk mengedukasi itu sudah disiapkan. Program ini adalah program nasional, oleh karena itu akan ditangani oleh komite nasional," tukasnya. (okezone/21/11/12)

Jumat, 12 Oktober 2012

Keutamaan Menggauli Istri di Hari Jum'at


Oleh: Badrul Tamam

Jima' atau hubungan seks dalam pandangan Islam bukanlah hal aib dan hina yang harus dijauhi oleh seorang muslim yang ingin menjadi hamba yang mulia di sisi Allah. Hal ini berbeda dengan pandangan agama lain yang menilai persetubuhan sebagai sesuatu yang hina. Bahkan, sebagian ajaran agama tertentu mewajibkan untuk menjauhi pernikahan dan hubungan seks guna mencapai derajat tinggi dalam beragama.

Diriwayatkan dalam shahihain, dari Anas bin Malik pernah menceritakan, ada tiga orang yang datang ke rumah istri-istri Nabi shallallahu 'alaihi wasallam untuk menanyakan tentang ibadah beliau. Ketika diberitahukan, seolah-olah mereka saling bertukar pikiran dan saling bercakap bahwa mereka tidak bisa menyamai Nabi shallallahu 'alaihi wasallam karena dosa beliau yang lalu dan akan datang sudah diampuni. Lalu salah seorang mereka bertekad akan terus-menerus shalat malam tanpa tidur, yang satunya bertekad akan terus berpuasa setahun penuh tanpa bolong, dan satunya lagi bertekad akan menjauhi wanita dengan tidak akan menikah untuk selama-lamanya. Kabar inipun sampai ke telinga baginda Nabi shallallahu 'alaihi wasallam, lantas beliu bersabda kepada mereka, "Apakah kalian yang mengatakan begini dan begitu? Adapun saya, Demi Allah, adalah orang yang paling takut dan paling takwa kepada Allah di bandingkan kalian, tapi saya berpuasa dan juga berbuka, saya shalat (malam) dan juga tidur, serta menikahi beberapa wanita. Siapa yang membenci sunnahku bukan bagian dari umatku." (Muttafaq 'alaih)

Bahkan dalam hadits lain disebutkan bahwa seks atau hubungan badan di jalan yang benar akan mendatangkan pahala besar. Diriwayatkan dari Abu Dzar, Rasulullahshallallahu 'alaihi wasallam bersabda:
وَفِي بُضْعِ أَحَدِكُمْ صَدَقَةٌ قَالُوا يَا رَسُولَ اللَّهِ أَيَأتِي أَحَدُنَا شَهْوَتَهُ وَيَكُونُ لَهُ فِيهَا أَجْرٌ قَالَ أَرَأَيْتُمْ لَوْ وَضَعَهَا فِي حَرَامٍ أَكَانَ عَلَيْهِ فِيهَا وِزْرٌ فَكَذَلِكَ إِذَا وَضَعَهَا فِي الْحَلَالِ كَانَ لَهُ أَجْرًا
"Dan pada kemaluan (persetubuhan) kalian terdapat sedekah. Mereka (para sahabat) bertanya, 'Ya Rasulullah, apakah salah seorang dari kami yang menyalurkan syahwatnya lalu dia mendapatkan pahala?' Beliau bersabda, 'Bagaimana pendapat kalian seandainya hal tersebut disalurkan pada tempat yang haram, bukankah baginya dosa? Demikianlah halnya jika hal tersebut diletakkan pada tempat yang halal, maka dia mendapatkan pahala." (HR. Muslim)
....Di dalam perkawinan terdapat kesempurnaan hidup, kenikmatan dan kebaikan kepada sesama....

Ibnul Qayyim, sebagaimana yang dinukil oleh Al-Istambuli dalam Tuhfatul 'Arus, mengatakan, "Nabi shallallahu 'alaihi wasallam mengajak kepada umatnya agar melaksanakan pernikahan, senang dengannya dan mengharapkan (padanya) suatu pahala serta sedekah bagi yang telah melaksanakannya. Di dalam perkawinan terdapat kesempurnaan hidup, kenikmatan dan kebaikan kepada sesama. Di samping itu, juga mendapatkan pahala sedekah, mampu menenangkan jiwa, menghilangkan pikiran kotor, menyehatkan menolak keinginan-keinginan yang buruk."

Kesempurnaan nikmat dalam perkawinan dan jima' akan diraih oleh orang yang mencintai dan dengan keridlaan Rabbnya dan hanya mencari kenikmatan di sisinya serta mengharapkan tambahan pahala untuk memperberat timbangan kebaikannya. Oleh karena itu yang sangat disenangi syetan adalah memisahkan suami dari kekasihnya dan menjerumuskan keduanya ke dalam tindakan yang diharamkan Allah.

Disebutkan dalam Shahih Muslim, bahwa Iblis membangun istana di atas air (tipu muslihat), kemudian menyebarkan istananya itu kepada manusia. Lalu iblis mendekatkan rumah mereka dan membesar-besarkan keinginan (hayalan) mereka. Iblis berkata, 'Tidak ada perubahan kenikmatan sampai terjadi perzinaan'. Yang lainnya berkata, 'Aku tidak akan berpaling sampai mereka berpisah dari keluarganya.' Maka iblis menenangkannya dan menjadikan dirinya berseru, 'Benarlah apa yang telah engkau lakukan'.

Kenapa Iblis begitu bersemangat untuk menjerumuskan orang ke dalam perzinaan dan perceraian? Karena pernikahan dan berjima dalam balutan perkawinan adalah sangat dicintai Allah dan Rasul-Nya. Makanya hal ini sangat dibenci oleh musuh manusia. Ia selalu berusaha memisahkan pasangan yang berada berada dalam naungan ridla ilahi dan berusaha menghiasi mereka dengan segala sifat kemungkaran dan perbuatan keji serta menciptakan kejahatan di tengah-tengah mereka.

Untuk itu hendaknya bagi suami-istri agar mewaspai keinginan syetan dan usahanya dalam memisahkan mereka berdua. Ibnul Qayim berkata dalam menta'liq hadits anjuran menikah bagi pemuda yang sudah ba'ah, "Setiap kenikmatan membantu terhadap kenikmatan akhirat, yaitu kenikmatan yang disenangi dan diridlai oleh Allah."
Seorang suami dalam aktifitasnya bersama istrinya akan mendapatkan kenikmatan melalui dua arah. Pertama, dari sisi kebahagiaan suami yang merasa senang dengan hadirnya seorang istri sehingga perasaan dan juga penglihatannya merasakan kenikmatan tersebut. Kedua, dari segi sampainya kepada ridla Allah dan memberikan kenikmatan yang sempurna di akhirat. Oleh karena itu, sudah selayaknya bagi orang berakal untuk menggapai keduanya. Bukan sebaliknya, menggapai kenikmatan semu yang beresiko mendatangkan penyakit dan kesengsaraan serta menghilangkan kenikmatan besar baginya di akhirat. (Lihat: Ibnul Qayyim dalam Raudhatul Muhibbin, hal. 60)

Jima' di hari Jum'at
Uraian keutamaan hubungan suami istri di atas sebenarnya sudah cukup menunjukkan pahala besar dalam aktifitas ranjang. Lalu adakah dalil khusus yang menunjukkan keutamaan melakukan jima' di hari Jum'at dengan pahala yang lebih berlipat?

Memang banyak pembicaran dan perbincangan yang mengarah ke sana bahwa seolah-olah malam Jum'at dan hari Jum'at adalah waktu yang cocok untuk melakukan hubungan suami-istri. Keduanya akan mendapatkan pahala berlipat dan memperoleh keutamaan khusus yang tidak didapatkan pada hari selainnya. Kesimpulan tersebut tidak bisa disalahkan karena ada beberapa dalil pendukung yang menunjukkan keutamaan mandi janabat pada hari Jum'at. Sedangkan mandi janabat ada dan dilakukan setelah ada aktifitas percintaan suami-istri.

Dari Abu Hurairah radliyallhu 'anhu, dari Rasulullahshallallahu 'alaihi wasallam bersabda,

مَنْ اغْتَسَلَ يَوْمَ الْجُمُعَةِ غُسْلَ الْجَنَابَةِ ثُمَّ رَاحَ فَكَأَنَّمَا قَرَّبَ بَدَنَةً وَمَنْ رَاحَ فِي السَّاعَةِ الثَّانِيَةِ فَكَأَنَّمَا قَرَّبَ بَقَرَةً وَمَنْ رَاحَ فِي السَّاعَةِ الثَّالِثَةِ فَكَأَنَّمَا قَرَّبَ كَبْشًا أَقْرَنَ وَمَنْ رَاحَ فِي السَّاعَةِ الرَّابِعَةِ فَكَأَنَّمَا قَرَّبَ دَجَاجَةً وَمَنْ رَاحَ فِي السَّاعَةِ الْخَامِسَةِ فَكَأَنَّمَا قَرَّبَ بَيْضَةً فَإِذَا خَرَجَ الْإِمَامُ حَضَرَتْ الْمَلَائِكَةُ يَسْتَمِعُونَ الذِّكْرَ
"Barangsiapa mandi di hari Jum’at seperti mandi janabah, kemudian datang di waktu yang pertama, ia seperti berkurban seekor unta. Barangsiapa yang datang di waktu yang kedua, maka ia seperti berkurban seekor sapi. Barangsiapa yang datang di waktu yang ketiga, ia seperti berkurban seekor kambing gibas. Barangsiapa yang datang di waktu yang keempat, ia seperti berkurban seekor ayam. Dan barangsiapa yang datang di waktu yang kelima, maka ia seperti berkurban sebutir telur. Apabila imam telah keluar (dan memulai khutbah), malaikat hadir dan ikut mendengarkan dzikir (khutbah).” (HR. Bukhari no. 881 Muslim no. 850).

Para ulama memiliki ragam pendapat dalam memaknai "ghuslal janabah" (mandi janabat). Sebagaian mereka berpendapat bahwa mandi tersebut adalah mendi janabat sehingga disunnahkan bagi seorang suami untuk menggauli istrinya pada hari Jum'at. karena hal itu lebih bisa membantunya untuk menundukkan pandangannya ketika berangkat ke masjid dan lebih membuat jiwanya tenang serta bisa melaksanakan mandi besar pada hari tersebut. Pemahaman ini pernah disebutkan oleh Ibnu Qudamah dari Imam Ahmad bin Hambal rahimahullah dan juga disebutkan oleh sekelompok ulama Tabi'in. Imam al-Qurthubi berkata, "sesungguhnya dia adalah pendapat yang peling tepat." (Lihat: Aunul Ma'bud: 1/396 dari Maktabah Syamilah)

Pendapat di atas juga mendapat penguat dari riwayat Aus bin Aus radliyallah 'anhu yang berkata, "Aku mendengar Rasulullah shallallahu 'alaihi wasallam bersabda:

مَنْ غَسَّلَ يَوْمَ الْجُمُعَةِ وَاغْتَسَلَ ثُمَّ بَكَّرَ وَابْتَكَرَ وَمَشَى وَلَمْ يَرْكَبْ وَدَنَا مِنْ الْإِمَامِ فَاسْتَمَعَ وَلَمْ يَلْغُ كَانَ لَهُ بِكُلِّ خُطْوَةٍ عَمَلُ سَنَةٍ أَجْرُ صِيَامِهَا وَقِيَامِهَا
"Barangsiapa mandi pada hari Jum'at, berangkat lebih awal (ke masjid), berjalan kaki dan tidak berkendaraan, mendekat kepada imam dan mendengarkan khutbahnya, dan tidak berbuat lagha (sia-sia), maka dari setiap langkah yang ditempuhnya dia akan mendapatkan pahala puasa dan qiyamulail setahun." (HR. Abu Dawud no. 1077, Al-Nasai no. 1364, Ibnu Majah no. 1077, dan Ahmad no. 15585 dan sanad hadits ini dinyatakan shahih)

Menurut penjelasan dari Syaikh Mahmud Mahdi Al-Istambuli dalam Tuhfatul 'Arus, bahwa yang dimaksud dengan mandi jinabat pada hadits di atas adalah melaksanakan mandi bersama istri. Ini mengandung makna bahwa sebelumnya mereka melaksanakan hubungan badan sehingga mengharuskan keduanya melaksanakan mandi. Hikmahnya, hal itu disinyalir dapat menjaga pandangan pada saat keluar rumah untuk menunaikan shalat Jum'at. Adapun yang dimaksud dengan bergegas pergi menuju ke tempat pelaksanaan shalat Jum'at pada awal waktu, adalah untuk memperoleh kehutbah pertama. (Lihat: Tuhfatul Arus dalam Edisi Indonesia Kado Perkawinan, hal. 175-176) Wallahu a'lam.

Download Gratis Buku PAI BP Kurikulum Merdeka

Download Gratis Buku Pendidikan Agama Islam dan Budi Pekerti (PAI BP) Kurikulum Merdeka melalui laman Sitem Informasi Perbukuan Indonesia (...